Belajar Struktur Bahasa Inggris
mas template
Home » , » Tips Cara Mendapatkan Skor Tinggi Pada Tes TOEFL

Tips Cara Mendapatkan Skor Tinggi Pada Tes TOEFL

Mungkin sobat pembaca sudah sering mendengar mengenai Tes TOEFL atau juga sudah pernah mengikutinya, ya bagi yang belum tahu tes TOEFL sebenarnya adalah tes yang digunakan untuk mengetahui kemampuan bahasa inggris seseorang yang sudah sesuai standar. Jadi tidak sama seperti tes tes bahasa inggris di sekolahan yang belum bisa dijadikan sebagai bukti bahwa kita sudah bisa berbahasa inggris. Tentunya soal TOEFL jauh lebih sulit dibandingkan soal-soal bahasa inggris yang biasa kita dapatkan sewaktu ujian disekolah-sekolah umum. Untuk bisa sukses anda butuh  Panduan Cara Mendapatkan Skor TOEFL yang Tinggi

Mengikuti tes TOEFL sangat penting terutama bagi yang ingn bersekolah keluar negeri, bahkan saat ini di beberapa universitas juga mensyaratkan mahasiswanya harus lulus ter TOEFL dengan skor yang sudah ditetapkan. Mengingat begitu pentingnya tes TOEFL ini, maka untuk mengikutinya haruslah dengan persiapan yang matang. 
Tips Cara Mendapatkan Skor Tinggi Pada Tes TOEFL dengan Mudah
Berikut ini beberapa cara yang bisa dilakukan untuk bisa mendapat nilai tinggi dalam tes TOEFL

1. Carilah informasi Mengenai Tes TOEFL sebanyak-banyaknya
Anda perlu mengetahu informasi mengenai Tes TOEFL ini sebanyak-banyaknya, seperti bagaiman karakteristik soal, bentuk bentuk soal yang mungkin keluar. Denga informasi ini anda akan lebih mudah mempersiapkan diri secara efektif. Dan dengan mengetahui karakteristik soal anda akan bisa memfokuskan belajar, sehingga usaha anda akan lebih efektif dan efesien.

2. Rencanakan Latihan Anda
Jika sudah mendapatkan informasi yang cukup, anda bisa melanjutkan dengan menyusun rencana latihannya. Anda juga bisa mengikuti kursus/pelatihan untuk menghadapi tes TOEFL. Selain itu yang juga sangat penting adalah dengan memiliki buku-buku persiapan tes TOEFL/

3. Tingkatkan Keterampilan Berbahasa Inggris Anda
Tips Cara Mendapatkan Skor Tinggi Pada Tes TOEFL dengan meningkatkan keterampilan bahasa inggris
 
Dalam tahap latihan anda perlu meningkatkan keterampilan bahasa inggris anda yang meliputi keterampilan menulis (writing), berbicara (speaking), membaca (reading). dan mendengar (listening). 


Pada aspek menulis anda perlu melatih kemampuan anda mengungkapkan ide-ide dalam bentuk tulisan. Latihan menulis ini bisa meliputi tata bahasa, struktur kalimat, dan kosa kata. Untuk meningkatkan kemampuan menulis, anda juga perlu banyak membaca jurnal atau artikel ilmiah. Saat membaca, perlu menganalisis bentuk tata bahasa, struktur kalimat, dan kata-kata yang belum diketahui artinya. Latihan membaca ini sekalian bisa sebagai latihan anda untuk persiapan menjawab soal reading comprehension.

Latihan listening sendiri, bisa anda lakukan dengan banyak mendengar dialog atau penyampaian kuliah dalam bahasa inggris oleh native speaker (penutur asli) anda bisa mencarinya melalui internet. Saat mendengarkan anda perlu berlatih membuat catatan-catatan kecil mengenai poin-poin penting dari pembicaraan dan ini akan sangat membantu sekali.

Latihan speaking bisa dengan merekam pembicaraan anda dalam bahasa inggris. Dengan cara itu anda bisa mengetahui kemampuan berbicara anda dan bisa memperbaikinya jika merasa masih belum sesuai harapan. Perlu juga meniru cara native speaker berbicara,karena dialek yang sering anda gunakan akan mempengaruhi cara berbicara anda. Vidio atau rekaman penyempaian materi atau percakapan native speaker juga bisa anda dapatkan di internet.


Salam Sukses


0 comments:

Post a Comment