Belajar Struktur Bahasa Inggris
mas template
Home » » Tips Cara Menjawab Reading Tes TOEFL dengan Benar

Tips Cara Menjawab Reading Tes TOEFL dengan Benar

Tips Cara Menjawab Reading Tes TOEFL
Tes TOEFL adalah suatu tes yang digunakan untuk mengetahu kualitas bahasa inggris yang dimiliki seseorang. Jadi bagi semua peserta tes ini tentu mengarapkan mendapat nilai yang tinggi dan bisa lulus.Umumnya tes TOEFL terbagi menjadi 3 bagian yaitu istening comprehension, structure and written expression,dan reading comprehension

Tips Cara Menjawab Reading Tes TOEFL dengan Benar

Dari ketiga bagian tes tersebut, di tulisan kali ini akan berbagi trik bagaimana cara menjawab soal reading comprehension tes toefl. Bagian ini digunakan untuk mengetahui kemampuan. peserta untuk memahami isi teks bahasa inggris.Umumnya bacaan yang digunakan cukup sulit untuk dipahami.Walaupun demikian bagi anda tidak perlu terlalu cemas dan pesimis, jika mau berusaha tentu akan bisa mengatasinya.Anda bisa mencoba tips menjawab soal-soal reading comprehension tes toefl dengan benar :
 
Tips Cara Menjawab Soal Reading Tes TOEFL dengan Benar
1. Memperkaya kosa kata
kosa kata merupakan salah satu kunci untuk memahami suatu teks berbahasa inggris, tanpa kosa kata yang memadai tentu anda akan merasa kesulitan.Bagi belum terbiasa,yang perlu anda lakukan sekarang adalah mulai membiasakan diri untuk membaca artikel atau jurnal ilmiah. Saat membaca anda perlu menulis kata-kata yang belum anda ketahui artinya dan cari di kamus.Latih juga diri untuk memahami struktur bacaan dan gagasan utama dari tiap paragra,akan menjadi lebih mudah memahami bacaan.

2.Saat Tes Fokus dan Tenang
Jika sudah saatnya tes, pertama yang perlu dilakukan adalah tetap fokus dan tenang. Tidak perlu panik,karena hanya akan membuat kondisi anda jadi lebih buruk, anda justru akan sulit memahami bacaan dengan baik.Bila sudah merasa tenang, bisa mulai mengerjakan soal-soal.

3. Tidak Harus Membaca Secara Detail
Untuk bisa menjawab soal comprehension tidak perlu membaca semua teks secara detail. hal yang utama dilakukan buakan membaca keseluruhan, melainkan  menemukan gagasan-gagasan pokok masing-masing paragraf. Peru juga diketahui adalah informasi penting dari setiap paragraf, dengan mencari keyword-keyword dari paragfar tersebut. Tetaplah fokus dan jangan terpancing untuk membaca secara detail karena akan menghabis-habiskan waktu.
Dengan gagasan pokok dan keword-keyword ini akan lebih membantu anda dalam menjawab soal.

4. Baca Pertanyaan Dengan Baik
Membaca pertanyaan dengan baik akan mempermudah dalam menemukan jawabannya. Namun jika mengalami kesulitan mendapatkan jawaban dari teks lakukan metode scanning  yaitu membaca sekilas untuk mendapatkan informasi tambahan yang cocok dengan pertanyaan.

5. Lakukan Teknik Eliminasi Jawaban
Jika menemukan kesulitan dalam menjawab soal, bisa juga dilakukan teknik elminasi yaitu membuang pilihan jawaban yang tidak berhubungan dengan soal.

6. Jangan Terfokus Pada Soal yang Sulit
Bola masih menemukan soal yang sulit, dan tidak menemukan jawaban setelah menggunakan cara-cara diatas, beralihlah kesoal yang lain. Terlalu fokus pada soal yang sulit hanya akan menghabis-habiskan waktu dan peluang untul mendapat skor yang tinggi

Demikianlah tips cara untuk mengerjakan soal reading comprehension tes TOEFL dengan benar semoga bermanfaat dan semoga bisa lulus tes TOEFL.

Salam


0 comments:

Post a Comment